BAGI Wiwid Gunawan, David Villa Sanchez adalah sosok pemain bola yang
sangat sempurna untuk diidolakan kaum hawa. Di matanya, David Villa tidak
hanya ganteng, tapi juga kaya raya, ahli menjebol gawang lawan dan
relatif bersih dari isu-isu skandal.
Kekaguman Wiwid terhadap David Villa makin bertambah setelah
penyerang di timnas Spanyol itu memegang rekor sebagai pencetak gol
terbanyak di ajang Piala Eropa (empat gol), setidaknya hingga Rabu (18/6)
kemarin.
"Wuih, aku pernah berfantasi punya pacar pemain bola sekelas
David Villa, pasti luar biasa dong bangganya? Dia lincah, dan pintar
merobek gawang lawan," kata Wiwid Gunawan usai pemutaran perdana film
Pulau Hantu 2 yang dia bintangi bersama Ricky Harun di MPX Pasaraya Blok
M Jakarta Selatan, belum lama ini.
"David Villa itu bomber paling jempolan! Tidak heran kalau
sekarang dia banyak diincar klub-klub besar dan dia masuk jajaran pemain
bola termahal di dunia. Keren deh!" sambungnya. Karena itu, perhelatan
Piala Eropa 2008 dari Swiss dan Austria tak pernah dia lewatkan,
khususnya bila tiba jadwal bermain Spanyol, timnas pujaannya.
Artis yang namanya mencuri perhatian publik lewat sinetron
Cinderella itu merasa tak heran bila Spanyol kini disejajarkan dengan
timnas Italia, Belanda dan Prancis. Sebab Spanyol sangat profesional
mengelola persepakbolaan mereka, khususnya untuk regenerasi pemain maupun membayar mahal pemain-pemain asing.
"Liga Spanyol selama ini sangat megah, bahkan setiap tim tidak
segan-segan membelanjakan uangnya untuk mendatangkan pemain berkelas.
Jadi pantaslah bila Spanyol kandidat kuat pemboyong Piala Eropa tahun
ini," tutur pemilik nama asli Rujuniarti Sapta Pertiwi itu, dalam mimik
sok pasti. Wiwid termasuk cukup rajin begadang nonton bola. Sebelum Piala
Eropa, dia setia nongkrongi tayangan Liga Inggris, Liga Spanyol dan
Italia. "Untuk Piala Eropa ini aku kadang nonton, kadang enggak sempat.
Tapi khusus babak final, pastinya harus nonton!" tutur dara kelahiran 21
Juni 1982 ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar